Beranda Internasional Lindungi Rumah Sakit dan Medis, Palestina Desak Dunia Ke Israel

Lindungi Rumah Sakit dan Medis, Palestina Desak Dunia Ke Israel

Israel menyerang pintu masuk rumah sakit darurat Kuwait di dekat Kota Khan Younis pada Selasa dan mengakibatkan satu orang tewas dan 10 lainnya terluka

0
Gaza

CARAPANDANG - Kementerian Kesehatan Gaza pada Selasa (15/4) mendesak komunitas internasional agar menekan Israel untuk melindungi rumah sakit dan staf medis menyusul serangan terhadap rumah sakit darurat di Palestina selatan.

Israel menyerang pintu masuk rumah sakit darurat Kuwait di dekat Kota Khan Younis pada Selasa dan mengakibatkan satu orang tewas dan 10 lainnya terluka, lapor kantor berita Palestina WAFA yang mengutip berbagai sumber medis.

"Kementerian Kesehatan kembali mendesak seluruh organisasi internasional untuk mengambil tindakan yang diperlukan guna melindungi rumah sakit dan juga staf medis … Serangan terhadap rumah sakit darurat Kuwait di Khan Younis menunjukkan niat sengaja penjajah yang ingin membuat kerusakan sebanyak mungkin pada sistem kesehatan di Jalur Gaza," demikian pernyataan Kementerian Kesehatan Gaza.

"Kejahatan ini tidak akan berhenti sampai organisasi kemanusiaan dan internasional bersikap tegas," tulis kementerian melalui pernyataan tersebut.

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) pada Minggu mengaku telah membombardir Rumah Sakit Al-Ahli di Kota Gaza, yang diklaim mereka sebagai tempat pusat komando kelompok perjuangan Palestina, Hamas.

Juru bicara Pertahanan Sipil Palestina, Mahmoud Basal mengatakan kepada Al Jazeera bahwa serangan terhadap rumah sakit telah membuat kota tersebut tidak memiliki fasilitas medis yang mampu menerima korban luka. Basal juga membantah petempur Hamas menggunakan rumah sakit tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait