Beranda Kota Batusangkar 375 Mahasiswa UIN Mahmud Yunus Diwisuda Angkatan Ke 57

375 Mahasiswa UIN Mahmud Yunus Diwisuda Angkatan Ke 57

0
375 Mahasiswa UIN Mahmud Yunus Diwisuda Angkatan Ke 57

"Ini adalah awal untuk menjawab tantangan hidup, jangan menyerah dengan keadaan, kuasailah teknologi, asah kreatifitas dan berusahalah untuk tidak terpaku dengan perkerjaan formal, ambil setiap peluang yang ada," pesannya.

Terakhir, Wabup Ahmad Fadly menyebutkan bahwa Pemerintah Daerah memiliki perhatian khusus di bidang pendidikan yang akan terus didukung dalam upaya meningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Tanah Datar. 

"Kami Pemerintah Daerah akan mendukung sekuat tenaga, untuk berjalannya proses belajar dan mengajar yang baik di kampus ini," ujarnya.

Sementara itu, Rektor UIN Mahmud Yunus Batusangkar Prof. Delmus Puneri Salim, Ph.D mengatakan periode Wisuda sengaja digelar selama dua hari untuk menghindari penumpukan yang tidak terbendung dan memberikan kesempatan orang tua para Wisudawan/Wati untuk dapat menyaksikan seluruh rangkaian kegiatan Wisuda secara khidmat.

"Inilah inisiasi kami, yang dimulai pada tahun ini, untuk melaksanakan Wisuda selama dua hari di setiap periodenya," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa para Mahasiwa/Wi telah menyelesaikan tahap ini dan memasuki tahap selanjutnya di masyarakat serta dilingkungan kerja, yang menjadi gambaran realitas kehidupan dimasa depan.  

"Kami berharap Wisudawan/Wati yang telah menyandang status baru dapat menjalani kehidupan secara baik. Dan, kami do'akan, apa yang Saudara/i raih di kampus ini, cukup menjadi bekal menghadapi realitas kehidupan dimasa depan," ujarnya. 

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait