SOLOK, CARAPANDANG - Bupati Solok, Jon Firman Pandu, kembali mendampingi Tim Safari Ramadan (TSR) Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sumbar, Irjen Pol Dr. Drs. Gatot Tri Suryanta, M.Si, CSFA. Safari Ramadan kali ini berlangsung di Masjid Raya Darussalam, Koto Gadang Koto Anau, Kecamatan Lembang Jaya, Selasa (11/03/2025).
Rombongan TSR Pemprov Sumbar disambut hangat oleh pengurus masjid dan masyarakat setempat. "Kami merasa terhormat dengan kedatangan Bapak Kapolda dan rombongan. Semoga kunjungan ini membawa berkah bagi masjid dan jamaahnya," ujar perwakilan pengurus masjid.
Dalam sambutannya, Bupati Solok Jon Firman Pandu menegaskan pentingnya Safari Ramadan sebagai momentum memperkuat hubungan antara pemerintah, ulama, dan masyarakat. "Safari Ramadan ini bukan sekadar agenda tahunan, tetapi juga ajang silaturahmi untuk memperkuat keimanan, kebersamaan, serta sinergi dalam membangun daerah yang lebih aman dan sejahtera," katanya.
Ia juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan mendukung tugas kepolisian dalam menjaga keamanan, terutama di bulan suci ini. "Mari jadikan Ramadan sebagai ajang introspeksi dan meningkatkan kualitas diri, sehingga nilai kebersamaan dan kepedulian sosial semakin kokoh di tengah kita," tambahnya.