Beranda Kesehatan Deteksi Dini Kanker Paru, Selamatkan Hidup Lebih Cepat dan Aman!

Deteksi Dini Kanker Paru, Selamatkan Hidup Lebih Cepat dan Aman!

0
Deteksi Dini Kanker Paru, Selamatkan Hidup Lebih Cepat dan Aman!

CARAPANDANG –  Penyakit paru, termasuk kanker paru, masih menjadi ancaman serius karena sering terlambat terdeteksi akibat gejalanya tidak disadari. Menjawab tantangan ini, Siloam Hospitals Lippo Village kini menghadirkan layanan teknologi CT Scan Lowe Dose serta penanganan minim invasif sebagai solusi medis modern yang lebih aman dan efektif.

Melalui penggunaan CT Scan Low Dose, pasien kini dapat menjalani skrining paru dengan paparan radiasi yang jauh lebih rendah dibanding CT Scan konvensional. Teknologi ini sangat dianjurkan bagi kelompok berisiko tinggi, seperti perokok aktif, mantan perokok, atau individu dengan riwayat keluarga kanker paru.

"Deteksi dini menjadi kunci untuk meningkatkan angka harapan hidup pasien kanker paru. Dengan CT Scan Low Dose, kami bisa mendeteksi kelainan bahkan sebelum gejala muncul," kata Prof Dr dr Allen Widysanto, Sp.P - Dokter Spesialis Paru RS Siloam Lippo Village, Tangerang, Kamis (17/7/2025).

Ia menjelaskan, CT Scan Low Dose adalah metode pencitraan yang menggunakan dosis radiasi lebih rendah. Yakni, hanya 20 persen dibandingkan CT Scan konvensional.

"Teknologi ini mampu menghasilkan gambar detail paru-paru dan mendeteksi nodul atau benjolan massa yang mungkin belum menunjukkan gejala klinis pada pasien," ujar Prof Allen.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait