Beranda Berita Badan Gizi Nasional Targetkan 5.000 Dapur Makan Gratis di Tahun 2025

Badan Gizi Nasional Targetkan 5.000 Dapur Makan Gratis di Tahun 2025

Hasan menjelaskan bahwa saat ini sudah ada 1.000 dapur yang siap digunakan untuk mendukung program MBG.

0
Istimewa

CARAPANDANG –  Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi mengatakan bahwa pelaksanaan program makan bergizi gratis (MBG) tahun 2025 akan didukung oleh ketersediaan 5.000 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur MBG.

Hasan menjelaskan bahwa saat ini sudah ada 1.000 dapur yang siap digunakan untuk mendukung program MBG. "SPPG yang sudah selesai itu mungkin sudah ada 1.000-an SPPG yang ready," ujarnya pada Senin, 6 Januari 2025.

Hasan mengatakan bahwa pada pertengahan tahun 2025, Badan Gizi Nasional (BGN) telah merencanakan pengadaan 5.000 SPPG. "Nah nanti pertengahan tahun itu BGN merencanakan ready 5.000 orang SPPG untuk memimpin 5.000 dapur makan bergizi gratis," ujarnya.

Hasan menyimpulkan bahwa sepanjang tahun ini pemerintah akan menargetkan 5.000 dapur MBG dan 5.000 orang kepala SPPG yang ditunjuk langsung oleh BGN. "Jadi kan sepanjang tahun 2025 ini target dapur MBG-nya sebanyak 5.000. Jadi nanti kepala dapurnya wajib SPPG kan, jadi SPPG yang dibutuhkan nanti juga 5.000 gitu," kata dia.

Mengutip infomasi Badan Gizi Nasional (BGN), telah ada 190 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau Dapur MBG yang siap beroperasi mulai Senin, 6 Januari 2025. Jumlah SPPG disebut akan terus meningkat setiap harinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait